Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Hidup Menjelang Ajal

20 Desember 2011   00:41 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:02 192 0
[caption id="attachment_157469" align="alignleft" width="150" caption="Pemimpin Korea Utara"][/caption] Korea Utara sedang di rudung duka yang mendalam karena pemimpin mereka “ KIM JONG-IL meninggal dunia secara mendadak karena serangan jantung.Kematian yang tidak disangka-sangka itu sangat berlawanan dengan keadaan yang diramu sedemikian rupa agar sang pemimpin dapat berumur panjang. Salah satunya adalah memiliki tim medis yang terdiri dari 200 dokter yang tugasnya, mengontrol makanan, minuman, dan kesehatan pria yang bertakhta sejak tahun 1994.

Dipihak lain, suatu kejadian yang seharusnya memang merenggut ajal justru tidak terjadi. Pesawat latih jenis Cessna milik Wings Flying School (WFS), anak usaha Lion Air, jatuh di tepi pantai Cirebon, Jawa Barat pada tanggal 19 Desember 2011. Insiden itu membuat kondisi pesawat rusak berat. Terutama di bagian depan dan ekor. Untung, dua penumpangnya selamat.

Dua peristiwa yang memiliki latar belakang berbeda, yang satu mempersiapkan sedemikian rupa dengan biaya yang cukup besar agar dapat memperpanjang umur, namun tiba-tiba meninggal dunia. Peristiwa lain, tidak mempersiapkan sedemikian rupa, mengalami kecelakaan dan seharusnya meninggal dunia, tetapi dapat selamat. Ya… sebuah renungan, bahwa tidak ada seorangpun yang dapat menentukan seberapa lama ia akan hidup di dunia ini. Semuanya menjadi rahasia yang tak seorang pun dapat tau, hanya Tuhan yang menentukan kapan saat itu tiba.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun