Mohon tunggu...
KOMENTAR
Money

Pentingnya Berinvestasi Sejak Muda

13 Juni 2012   03:16 Diperbarui: 25 Juni 2015   04:03 746 0
Haloo Kompasioner... Pada postingan saya kali ini saya ingin membahas tentang Investasi sejak kecil. Apa sih Investasi itu dan apa kalian tau kalau invetasi itu penting? Investasi itu adalah hal yang berkaitan dengan keuangan dan ekonomi. Biasanya hal ini berhubungan dengan akumulasi di masa mendatang.

Misalnya saja pemain bola yang dari kecil sudah handal dalam bermain bola, maka klub-klub besar pun tidak ragu untuk merekrutnya meski di umurnya yang masih belia. Contohnya saja pemain yang sudah dipantau milan sejak kecil yaitu Montolivo, ia sudah menjadi investasi bagi milan. Kita pun juga bisa sukses dalam investasi berbagai hal. Misalnya saja investasi properti rumah atau emas atau pun saham. Semua itu bisa kita jadikan investasi untuk diri kita di hari tua, atau ada pula investasi kita untuk di dunia akhirat dengan banyak beramal. :D Tapi kalian harus tau trik untuk berinvestasi. Karena itu belajar investasi sedari dini itu penting untuk kita. Disini saya akan lebih menekankan berinvestasi dalam bidang bisnis karena setiap orang pastinya mau untuk menjadi kaya bukan? :D

Menurut saya investasi yang paling menguntungkan adalah investasi tanah. Karena biaya perawatan tanh cukup murah dan harga tanah tidak akan turun. Kita ambil contoh misalnya artis tanah air Dara-The Virgin. Dia sudah memulai untuk berinvestasi tanah. Maka saya rasa kita pun perlu memulai belajar berinvestasi bersama pakarnya dan berinvestasi. Percaya atau tidak tapi investasi sejak muda artinya kita pun sudah mulai masuk dunia bisnis.

Jadi salah satu cara anda untuk memulai bisnis dari muda adalah dengan mulai berinvestasi. Jadi apa yamg anda akan pilih untuk memulai berinvestasi?

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun