Mohon tunggu...
KOMENTAR
Foodie Pilihan

Gombyang Manyung Jadi Kuliner Favorit

24 Maret 2020   12:13 Diperbarui: 24 Maret 2020   12:25 135 3
Kini kuliner yang dikenal dengan nama gombyang manyung, paling banyak diburu wisatawan setelah berkunjung ke Hutan Mangrove Karangsong. Sebagian wisatawan kadang kecewa karena tidak kebagian menyantap kuliner khas Indramayu itu.

Untuk membuat kuliner gombyang manyung, selain membutuhkan ikan manyung sebagai bahan utama, juga perlu racikan sejumlah bumbu. Bahan yang harus disediakan, yakni kunir, kemiri, bawang merah, bawah putih, cabai merah, daun salam, laos, temu kunci, garam, gula pasir, jeruk nipis, tomat, daun bawang, santan, asam muda dan minyak goreng.

Salah satu pemilik rumah makan di Karangsong, H Warto mengatakan, setelah mendapatkan ikan manyung yang berkualitas langsung dicuci kemudian teteskan perasan jeruk nipis dan garam secukupnya. Pemberian jeruk nipis dan garam dimaksudkan untuk menghilangkan bau amis.

Sementara bumbu yang terkumpul, dihaluskan terlebih dahulu kemudian ditumis hingga menebarkan bau harum. Langkah berikutnya masukan air asam muda, santan dan diaduk-aduk hingga mendidih.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun