Online merupakan sesuatu yang biasanya digunakan untuk menjelaskan akses informasi digital, pengambilan atau penyebaran. Online sebenarnya hanya merupakan istilah pengganti dari jurnalisme digital, hal ini mencakup penelitian dan pelaporan atau pemberitaan selayaknya penerbitan dan ini tidak terbatas di web. Jika membahas tentang online, maka kita tidak bisa lepas dari istilah internet. Banyak orang menganggap bahwa internet itu sama dengan world wide web (WWW) atau yang lebih sering disebut web, tetapi sebenarnya kedua istilah itu berbeda. Internet merupakan sebuah infrastruktur yang memperbolehkan setiap komputer untuk saling berinteraksi. Sedangkan web merupakan layanan antar muka yang memperbolehkan setiap orang saling bertukar data, teks, gambar, grafik, suara, dan video di internet.