Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar akhirnya digelar kemarin di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (18/5/2014). Beberapa putusan telah keluar yang menjadi hasil dari Rapimnas yang selama ini heboh dibicarakan untuk menentukan bagaimana sikap Partai Golkar dan juga menyangkut pencapresan Aburizal Bakrie (ARB).