Mohon tunggu...
KOMENTAR
Fiksiana

Seorang Pemimpin dan Teks Anekdot

16 Mei 2023   08:59 Diperbarui: 16 Mei 2023   09:14 531 1
Setelah saya membaca teks yang telah diberikan ini, terlihat bahwa teks ini merupakan sebuah artikel Kompasiana yang membahas mengenai salah satu ciri khas yang dimiliki oleh mantan presiden RI ke-4 yaitu Abdurrahman Wahid atau sering disebut Gus Dur. Dalam artikel ini, berbagai macam pembahasan dituliskan mengenai bagaimana cara Gus Dur dalam berkomentar mengenai persoalan atau kejadian-kejadian yang ada menggunakan teks anekdot. Bahkan Gus Dur ini kerap dikenal oleh banyak orang karena Ia seringkali membuat sebuah teks anekdot yang berisikan sebuah candaan yang sifatnya bisa menghibur dan mengundang tawa. Hal menarik yang dapat saya tangkap dari informasi tersebut adalah teks anekdot yang dibuat oleh Gus Dur ini juga memiliki makna tersirat yang ingin memberikan sebuah kritikan bagi pihak yang ditujukannya. Selain itu, hal yang menjadi poin menarik adalah karena sifatnya tersirat, maka hanya ada beberapa orang saja yang sekiranya bisa mengetahui apa maksud dari kritikan yang ada pada teks anekdot tersebut. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun