Setelah SBY marah besar karena Angie dipindahkan ke Komisi III, kemudian juga Ruhut berkoar agar tim pengacara Angie tidak mengajarkan berbohong, kali ini Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Max Sopacua menyatakan Angie telah berbohong.
Max, melalui tempointeraktif.com,memastikan Angie ada dalam pertemuan pembahasan kasus Wisma Atlet oleh Tim Pencari Fakta Demokrat (TPF).
"Pertemuan itu memang ada, Angie hadir di sana,” katanya saat dihubungi Tempo, Kamis, 16 Februari 2012.
Max menjelaskan, pertemuan TPF 11 Mei 2011 yang membahas kasus Wisma Atlet dihadiri oleh Nazaruddin, Angelina Sondakh, Mahyudin, Jafar Hafsah, Benny K. Harman, Ruhut Sitompul, dan Eddi Ramli Sitanggang.
Wah, setidaknya ada 2 pernyataan Angie yang dipatahkan Max. Satu tentang pertemuan dimana Angie menyatakan tidak hadir, dan satu lagi tentang keberadaan TPF. Selain mengungkap kebohongan Angie, pernyataan Max ini juga bertetangan dengan Benny K Harman. Benny dalam tayangan ILC mengemukakan bahwa TPF itu tidak ada.
Semakin hari semakin tampak kebohongan-kebohongan Angie. Pilihan untuk berbohong sepertinya pilihan yang jadi bumerang untuk Angie. Berharap dapat pembelaan dari teman-teman malah mendapatkan serangan.
Angelina sudah menjadi momok bagi Partai Demokrat. Keberadaannya saat ini di Partai Demokrat terus menghadirkan perpecahan. Mau dibuang takut membocorkan rahasia, dibela malah menghadirkan perbedaan. Angie oh Angie... Malangnya dirimu.
Selamat sore.