Sedangkan Museum Waja Sampai Kaputing atau Wasaka adalah tempat benda-benda bersejarah yang digunakan para pejuang pada masa Perang Banjar disimpan. Museum ini didirikam pada 1989 dan diresmikan oleh Gubernur Provinsi Kalsel H. M. Said pada 10 November 1991.
Bangunan museum ini berbentuk rumah adat suku Banjar yaitu rumah bubungan tinggi yang dialihfungsikan sebagai museum. Koleksi-koleksi di museum ini antara lain, gambar-gambar, senapan, pistol, mesin tik, radio, jimat, peta lokasi perang, pakaian, dan perlengkapan pejuang lainnya dalam perang Banjar.
Masuk di sini gratis dan tidak dipungut biaya apapun, museum ini terletak di Jl. Kampung Kenanga, Sungai Jingah, Kec. Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Sedangkan jam bukanya adalah:
Selasa: 09.00--12.00
13.30--15.00
Rabu:09.00--12.00
13.30--15.00
Kamis:09.00--12.00
13.30--15.00
Jumat:09.00--11.00
Sabtu:09.00--12.30
Minggu:09.00--12.30
Senin: Tutup