Pemerintah mengambil langkah cepat terhadap munculnya virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada yang sedang terjadi saat ini. Hal itu karena penyakit tersebut menyerang hewan ternak yang sebagiannya akan dikonsumsi saat pelaksanaan lebaran Idul Adha 1443 yang jatuh pada tanggal 9 Juli mendatang. Seperti diketahui, ketersediaan hewaan qurban seperti sapi dan kambing menjadi sangat penting karena dua jenis hewan tersebut menjadi bagian sangat penting dari ritual tahunan ummat Islam yang tidak ikut pelaksanaan ibadah haji di tanah suci.