Mohon tunggu...
KOMENTAR
Bola Pilihan

Melihat Nasib Gunnersourus

7 Oktober 2020   08:56 Diperbarui: 7 Oktober 2020   09:07 125 7
Tahun 1993, di London, dalam satu pertandingan Liga Inggris yang mempertemukan tuan rumah Arsenal dan Manchester City di Highbury, ada satu peristiwa penting yang akan terus diingat oleh penonton yang hadir di tribune. Entah itu pendukung Arsenal sendiri atau pendukung Manchester City yang jauh-jauh menempuh perjalanan bus 198 mil dari Manchester.
           
Dalam laga keras yang berakhir 3-0 bagi kemenangan Arsenal itu direksi klub juga untuk pertama kalinya memperkenalkan maskot tim Arsenal secara resmi ke publik. Maskot yang dipilih adalah hewan purba dinosaurus dari jenis T-Rex. Menggambarkan sosok petarung yang ditakuti lawan-lawannya. Maklum saja di awal-awal penggunaan format premier league untuk kompetisi kasta satu sepak bola Inggris Arsenal adalah salah satu tim paling ditakuti bersama Manchester United yang perlahan waktu itu mulai menancapkan nama menjadi kekuatan baru yang disegani.
     
Ada satu cerita menarik mengenai pemilihan dinosaurus T-Rex ini untuk jadi maskot klub. Satu kali klub melakukan sayembara desain maskot di kalangan pelajar anak-anak satu Britania untuk mencari desain yang paling pas. Nah, seorang bocah 11 tahun bernama Peter Lovell yang juga pendukung Arsenal ini pun ikut sayembara yang dimaksud. Tak ada niatan untuk menang ungkapnya. Itu hanyalah bentuk kecintaan pada klub sepak bola idolanya.
             
Lovell kecil waktu itu hanya punya dua hal yang paling disukainya. Pertama Arsenal. Kedua dinosaurus, dari jenis T-Rex. Keduanya itu selalu mengisi kepalanya nyaris setiap hari. Sampai datang pengumuman sayembara, Lovell pun memilih dinosaurus T-Rex menjadi idenya untuk membuat desain maskot. Dengan bentuk tubuh yang agak aneh dari konstruksi dinosaurus yang selama ini kita ketahui. Tapi siapa menyangka desain Lovell itulah yang terpilih menjadi pemenang.
         
Saat Lovell mengisi liburan bersama keluarga ke Skotlandia panitia menyuratinya melalui pihak hotel tempat mereka menginap yang diterima langsung sang ayah. Mereka yang tak percaya hanya menaruh surat pengumuman itu di meja resepsionis. Dan ketika kembali ke London barulah mereka percaya. Desain dinosaurus Lovell terpilih sebagai maskot tim.
           
Nama yang dipilih untuk maskot baru adalah Gunnersourus, diperankan Jerry Quy. Sejak itu Gunnersourus mulai menjadi bagian tak terpisahkan dari tim Arsenal. Di stadion orang-orang mudah menemukannya. Ia berdiri di pinggir lapangan saat pertandingan, ia juga selalu di bawah pergi ke mana pun tim melakukan tour pra musim ke berbagai benua. Sampai hari ini terhitung 27 tahun sudah usia Gunnersourus. Menjadi salah satu maskot tim sepak bola paling keren baik di Inggris maupun di tingkat UEFA.
         
Belakangan saat kemunculan Covid-19 di China yang merebak hingga ke Eropa kompetisi pun disetop sementara. Dan saat kompetisi kembali berlanjut, dalam kondisi tingkat persebaran pandemi di dunia yang masih belum sepenuhnya bisa dikendalikan, penonton pun dilarang hadir langsung di stadion. Tak boleh ada keramaian. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun