Ada satu artikel menarik berjudul The Ultimate Sign of American Collapse yang saya temukan saat tengah mencari berita tentang resesi di Amerika Serikat. Bukannya membahas tentang kejatuhan Amerika Serikat dari segi politik, ekonomi, atau resesi yang tengah ramai diberitakan, artikel tersebut justru membeberkan pandangan penulis tentang tanda-tanda keruntuhan sosial yang terjadi di negara adidaya tersebut, terutama dengan peristiwa penembakan massal yang marak terjadi di sana.
"Mass shootings --- ultra regular ones, more than one a day --- are a sign of social collapse." Penembakan massal --- yang sangat biasa (terjadi), lebih dari satu kali sehari --- adalah tanda keruntuhan sosial. Artikel lebih jauh kemudian menguraikan deretan fakta yang menjadi akar masalah dari keruntuhan sosial AS.Â