Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

Kenakalan Remaja Salah Siapa?

2 Mei 2017   21:50 Diperbarui: 2 Mei 2017   21:57 1804 0
Masa remaja adalah masa peralihan dari masa anak-anak ke masa dewasa. Dimana seseorang yang beralih ke masa remaja ini akan mengalami perubahan-perubahan biologis, kognitif dan sosio-emosional. Pada masa ini, seseorang sedang berada pada fase untuk mencari jati dirinya. Sehingga ia akan sangat mudah terpengaruh. Mudahnya seseorang untuk terpengaruh, menguji setiap orang yang berada pada fase ini. Tak jarang dari mereka terjerumus ke dalam kenakalan remaja. Menurut data BPS kenakalan dan kriminalitas remaja mulai dari kenakalan fisik, kekerasan seksual, dan kekerasan psikis meningkat dari tahun ke tahun. Pada pertengahan tahun 2013, terjadi 147 kasus tawuran antar pelajar, lalu meningkat pada tahun 2014 menjadi 255 kasus.  Selain itu, kasus penggunaan narkoba dikalangan remaja juga menunjukkan angka yang begitu memprihatinkan, pada tahun 2008 remaja pengguna narkoba mencapai angka 654 orang, 635 orang pada taun 2009, 513 orang pada tahun 2011 dan data terahir pada tahun 2012 remaja pengguna narkoba meningkat tajam menjadi 695 orang. Bahkan yang sangat mencengangkan, akhir-akhir ini para remaja banyak mengonsumsi komik, Lem Fox bahkan mengisap bensin untuk memperoleh efek mabuk.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun