Remaja, dewasa sampai usia senja semua paham
terkecuali anak kecil dan balita
Masa dimana keduanya belum butuh uang logam
Sebutir uang logam
Terdapat dua sisi berlawanan
Tak dapat dipisahkan, sudah menjadi ketetapan Tuhan
Uang logam biasa diabaikan para pembangkang, tetapi
Bagi abdi Tuhan, diburu sampai dibawa ke liang kubur
Tiada peduli gunung meletus, hujan badai, banjir bandang, tanah longsor, asalkan semangat belum futur nian hati belum kufur.
Uang logam tetap dikejar untuk disimpan
Aiih..
Lagi-lagi ulah nakal si preman
Uang logam belum di tangan sudah dipalak duluan
Jahat, biadab dan tak berperikemanusiaan
Menghalangi jerih payah seluruh insan
Padahal semua membutuhkan
Batas Tengah, 01'01'15