Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Konselor di Era Society 5.0: Tantangan, Peluang, dan Inovasi Cybercounseling

31 Mei 2024   02:10 Diperbarui: 31 Mei 2024   02:14 126 2
Dalam perkembangan globalisasi sekarang ini, teknologi informasi melaju dengan cepatnya. Era Society 5.0, diwarnai dengan kemajuan teknologi yang pesat dan merajalela, menghadirkan disrupsi di berbagai bidang, termasuk konseling. Peran Konselor menjadi semakin penting dalam membantu individu mengahadapi tantangan kehidupan. Kata cyber atau online diartikan sebagai komputer atau perangkat yang terhubung ke jaringan (seperti internet) dan siap digunakan. Cybercounseling artinya ialah sebuah praktek konseling profesional yang komunikasi antara konselor dan konselinya menggunakan media elektronik atau internet (Parasetiawan, 2016). Cybercounseling, dalam pemanfaatan teknologi dalam layanan konseling, menjadi inovasi penting bagi konselor untuk menjawab tantangan zaman. Cybercounseling tidak menjadikan suatu yang menyeramkan bagi peran konselor di era society. Justru, akan hadir sebagai peluang emas untuk memperluas jangkauan layanan, dan menghadirkan inovasi dalam dunia konseling. Disini cybercounseling bukan pengganti peran konselor, melainkan pelengkap untuk meningkatkan efektivitas layanan konseling. Konselor yang cerdas dan mudah beradaptasi akan melihat cybercounseling sebagai peluang untuk berkembang dan memberikan kontribusi yang lebih besar di era Society 5.0.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun