Setelah anak-anak, giliran untuk kalangan remaja yang mengikuti perlombaan. Mereka mengikuti lomba rebut kursi dengan penuh semangat. Terlihat mereka saling berebut mendapatkan kursi yang disediakan. Suasana semakin meriah dengan sorak-sorai penonton yang menyemangati. Tak mau kalah, para orang tua pun tidak mau ketinggalan. Mereka mengikuti lomba estafet sarung dan estafet balon dengan penuh antusias. Gelak tawa dan tepuk tangan mengiringi setiap aksi lucu mereka. Menjelang akhir acara, giliran pembagian hadiah bagi para pemenang perlombaan yang telah diikuti. Riuh tepuk tangan dan sorak sorai menggema saat nama-nama pemenang dipanggil satu per satu untuk menerima hadiah. Tidak hanya itu, panitia juga mengumumkan pemenang turnamen bola voli yang diadakan sebelumnya. Para pemenang dengan bangga menerima hadiah yang diberikan oleh ketua panitia.
Sebagai penutup, panitia juga mengumumkan hasil perlombaan bersih dusun yang telah dilakukan selama hampir dua pekan terakhir. Â Acara pun ditutup dengan rasa bahagia dan semangat juang yang membara di hati setiap warga desa. Mereka berharap, HUT Kemerdekaan RI tahun depan dapat dirayakan dengan lebih meriah lagi. Serangkaian perlombaan berhasil dilangsungkan dengan meriah. Panitia yang terdiri dari warga desa dan mahasiswa KKN 120 UINSU tampak puas melihat antusiasme warga desa yang begitu tinggi. Mereka berharap kegiatan ini dapat membawa kebahagiaan dan mempererat tali silaturahmi antar warga