Setelah terjadinya erupsi gunung merapi pada Sabtu (11/3/2023) yang melanda daerah Yogyakarta dan sekitarnya, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) kembali dilanda bencana alam berupa gempa bumi. Dilansir dari info pusat BMKG, gempa mengguncang daerah Yogyakarta pada Jumat (17/3/2023) dengan magnitudo (M) sebesar 5,2 berpusat di Kulon Progo, Yogyakarta. Gempa berkedalaman 10 Kilometer (Km) itu terjadi sekitar pukul 19.12 WIB, dengan titik lokasi 8.89 Lintas Selatan (LS), 109.77 Bujur Timur (BT), dan 126 Kilometer (Km) Barat Daya (BD).
KEMBALI KE ARTIKEL