Achmad Sholichin selaku ketua panitia menyebutkan bahwa setiap orang perlu menjaga kerukunan.
"Setiap orang harus rukun. Ingat Pancasila," ucapnya. Â
Heru Susanto selaku kepala desa Kedungasri juga memberikan himbauan untuk menjaga kerukunan antar masyarakat desa supaya bisa lebih toleran dan tertiban.
"Sama-sama saling menjaga dan mengingatkan," katanya.
Nur Rozikin selaku perwakilan KKN MIT-16 Posko 49 UIN Walisongo menegaskan untuk tetap menjaga kerukunan antar sesama manusia.
Dirinya juga berharap generasi penerus desa Kedungasri Kecamatan Ringinarum dapat tetap memperkokoh dan mengamalkan pancasila.
"Mari kuatkan ketakwaan dan kerukunan antar sesama manusia," katanya.
Penulis : Zakiyatun Nisa