Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Gempuran Zionis Israel Meningkat, Korban Warga Palestina Terus Bertambah !

20 November 2012   04:30 Diperbarui: 24 Juni 2015   21:02 280 0
Meskipun  Presiden Mesir,Muhammad Mursi dan Sekjen PBB Ban Kie Moon secara intensif  berupya untuk menghengtikan peperangan antara Zionis Israel dan Negara Palestina yang semakin berdarah tersebut.Dan  sekiranya gempuran Zionis israel tidak bisa segera di hentikan,maka dikhawatirkan tragedi kemanusiaan akan terulang kembali di jalur Gaza,sebagaimana terjadi sebelumnya dalam peperangan  32 hari akhir tahun 2008 hingga awal tahun 2009 itu.

Sejak pesawat tanpa awak Zionis Israel pada hari Rabu 7 November 2012 meledakkan mobil yang sedang ditumpangi pemimpin militer HAMAS,Ahmad Jamary sampai sekarang gempuran terhadap jalur gaza terus menerus di  lakukan Tel Aviv sehingga  sejauh  ini sudah menewaskan 100 -san  warga Palestina.  Meskipun kekuatan militer Zionis  Israel memang  jauh lebih unggul ,tetapi para pejuang Palestina  tidak kenal  pernah menyerah dalam upaya  mempertahankan  wilayahnya dari Zinis Israel.

Bahkan  sejauh ini menurut laporan dari Tel Aviv ratusan roket  Palestina  mendarat di wilayah Israel Senin,19 November 2012 meskipun korbannya di pihak Israel baru tiga orang saja . Sementara di pihak warga Palestina sampai saat ini sudah ratusan jiwa tewas  serta ratusan lainnya mengalami luka-luka yang sebagian besarnya merupakan wanita dan anak-anak.Selain itu ratusan gedung-gedung pemerintah di Gaza termasuk kantor Pm. Ismael Haniyah, dan kantor kepolisian  hamas  dan  pemukiman warga  Palestina  rata dengan tanah.

Seiring  semakin meningkatnya eskalasi serangan Zionis Israel ke Gaza yang terus menelan korban jiwa  itu,hanya Presiden Mesir Muhammad Mursi kelihatannya yang sangat sibuk secara intensif mencari solusi guna menghentikan peperangan yang tidak seimbang itu. Sebelumnya juga  Presiden Mesir ,  Muhammad Mursi sudah bertemu dengan tokoh HAMAS,pemimpin Turki dan Qatar dan sekarang dilanjutkan di Cairo bersama Sekjen PBB yang menyerukan segera dihentikannya peperangan tersebut.

Kabinet Ziois Israel pimpinan PM.Benyamin Netanyahu  hari Senin 19 November 2012 menggelar  rapat mendadak guna membahas proposal perdamaian usulan Mesir  terkait penghentian gempuran Zionis israel ke jalur gaza.Namun demikian belum di ketahui apa  usulan-usulan gencatan  senjata yang  diajukan oleh Mesir tersebut,dan  menurut laporan bahwa usulan itu  akan diumumkan pada saat yang tepat nanti.Akan tetapi sejak dini rejim Zionis  Israel  menghendaki supaya  masyarakat  internasional  mencegah   HAMAS untuk mempersenjatai diri ,sementara HAMAS menghendaki supaya gempuran Israel segera di hentikan.

Namun   demikian  sejauh ini,  pasukan angkatan  udara dan angkatan laut  Zionis  Israel terus  menerus membombardir  jalur Gaza tanpa pandang bulu, dan termasuk gedung  tempat media  pers asing  turut di gempur pula oleh tenatara Zionis Israel.Serangan serupa  selalu dilakukan israel,untuk mengusir  wartawan dari jalur Gaza  sebagai  upaya untuk mengisolir kondisional Gaza dari dunia luar.Dan jika  wartawan sudah terusir dari jalur Gaza ,maka pasukan Zionis Israel  lebih leluasa lagi dalam membantai warga Palestina.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun