Cilacap – Suasana Ramadhan Di Desa Bringkeng tepatnya di Kecamatan Kawunganten Kabupaten Cilacap disuguhkan dengan kesejukan khas pedesaan, corona tidak menghambat kegiatan masyarakat didesa bringkeng hampir semua masyarakat muslim di desa bringkeng menjalankan ibadah dibulan Ramadhan dan tetap mematuhi protokol Kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah, masyarakat di desa bringkeng juga menjalankan ibadah dimasjid menggunakan masker. Tidak terasa sekarang sudah memasuki hari ke sepuluh bulan puasa, banyak kegiatan khas ramadhan yang dilakukan oleh para remaja masjid yang ada di desa ini, rangkaian kegiatan khas Ramadhan yang disajikan bermacam ada tadarus al-qur’an, sholat tarawih, berbagi takjil, dan lainnya. Biasanya berbagi takjil dilakukan oleh anak-anak remaja desa lalu membagikannya kepada orang-orang, mengajak anak-anak kecil untuk ikut Bersama-sama dan mengajarkan mereka untuk berbagi kepada orang lain.
KEMBALI KE ARTIKEL