Di toko kosmetik tersebut kami dilayani oleh seorang SPG. Seperti pada umumnya, mereka ber-make up lengkap dan agak tebal menurut saya. Seketika putra sulung saya yang tidak pernah melihat ibunya memakai make-up lengkap memandang takjub pada si Mbak SPG dan berceletuk, ”Buk, wajah tantenya warnanya berbeda-beda. Ada yang pink, ada yang hitam.”. Si Mbak hanya tersenyum simpul sedangkan saya tersenyum malu. Segera saya cubit lengan tangan putra saya agar berhenti mengomentari si Mbak SPG. Saya pun langsung cepat selesaikan memilih pelembab dan langsung saya bayar ke kasir.
Dasar anak-anak, mereka memang kritis dan mudah mengungkapkan pendapatnya walau terkadang tidak tahu situasi dan waktu yang tepat. Tinggal kita sebagai orangtua yang harus membimbing. However, they are so amazing!