Makanan ini tidak memiliki bumbu khusus seperti makanan khas daerah lainnya. Hanya menggunakan bawang putih dan cabai kemudian ditambahkan dengan kecap yang membuat cita rasa ini menjadi lebih nikmat tentunya. Mie yang biasa digunakan ialah kwetiaw dan bihun yang biasa digoreng dengan mencsmpurkan telur, sawit, tauge, daun bawang dan bumbu halusnya. Tetapi sekarang Mie Balap telah diperbarui dengan menambahkan seafood seperti udang, cumi dan bakso ikan yang membuat pecinta seafood sangat menyukainya.
Berapa sih harga per porsi yang Mie Balap? Untuk harga Mie Balap itu sendiri, bisa dikatakan murah dibandingkan dengan makanan lainnya. Mie Balap bisa didapatkan mulai dadi harga 5-8ribuan untuk yang polos, tetapi untuk harga Mie Balap seafood biasanya dimulai dari harga 10-20ribuan untuk perporsinya.
Berikut mie Balap yang cukup terkenal di Kota Medan yaitu sebagai berikut:
1. Mie Balap Mail Krakatau
Mie Balap mail menyajikan 4 jenis mie, diantaranya kwetiaw, bihun, mie kuning dan mie lidi. Warung ini sangat terkenal dimedan, sampai-sampai untuk mendapatkan mie Balap mail harus rela mengantri. Warung ini berada di Jl. Gunung Krakatau no.105.
2. Mie Balap Wahidin
Mie Balap wahidin juga tidak kalah terkenalnya dikota Medan, tidak hanya menyediakan mie Balap saja, tetapi warung ini juga menyediakan berbagai macam gorengan dan minuman. Tak jarang kita melihat banyak warung mie Balap wahidin lainnya. Tetapi yang perlu diketahui bahwa mie Balap wak Eahid ini tidak memiliki cabang, warung ini berada di Jl. Bambu Runcing No.105 Kota Medan.
3. Mie Balap jalan darat
Mie Balap ini memiliki harga yang sangat murah dan rasanya yang nikmat serta pedas ini merupakan sesuatu yang membuat para pembeli ketagihan. Warung ini berada di Jl. Darat No. 64.