Ekonomi lokal yaitu suatu sistem ekonomi yang beroperasi dalam skala lokal, seperti dalam lingkup komunitas, kota, atau wilayah tertentu. Aktivitas ekonomi ini melibatkan penduduk setempat, mulai dari proses produksi, distribusi, hingga konsumsi barang dan jasa.
Ekonomi lokal kerap bergantung pada usaha kecil dan menengah (UKM), pasar tradisional, dan berbagai layanan yang disediakan oleh pemerintah daerah, termasuk usaha berskala besar seperti pabrik.