Narman adalah nama yang sederhana. Namun apa yang telah dilakukannya bukan merupakan hal yang sederhana, karena Narman lahir di lingkungan Baduy. Suku yang masih memegang erat budaya yang sangat membatasi hubungan dengan kemajuan zaman. Jangankan untuk bisa menikmati transportasi modern, teknologi canggih, ataupun alat elektronik, untuk sekedar bisa membaca dan menulis saja merupakan sebuah 'keajaiban' tersendiri.