Jakarta memang sudah dikenal sebagai kota termacet, tapi ada beberapa cara untuk mengakali kemacetan yang semakin menjadi-jadi itu. Salah satunya adalah dengan menggunakan jasa tukang ojek. Kemudahan untuk menyelap-nyelip kendaraan lain merupakan satu keuntungan yang dapat kita rasakan jika menggunakan kendaraan beroda dua maupun menggunakan jasa ojek di Jakarta.