Sehat tentrem sendiri didirikan oleh M. Subchi Azal Tsani atau kerap dipanggil mas Bechi pada tahun 2013 tepatnya di bulan maret. Beliau pria kelahiran Ploso dan merupakan putra dari seorang ulama sepuh dan mursyid Thoriqoh shiddiqiyyah sekaligus pendiri pondok pesantren shiddiqiyyah.
Ada yang unik dari Produk Sehat tentrem milik mas bechi yaitu mensupport program pembangunan Rumah Syukur Kemerdekaan Indonesia Layak Huni Shiddiqiyyah (RSKILHS) yang di laksanakan secara gotong royong warga shiddiqiyyah dan Pemuda Shiddiqiyyah.
Roofi khoerul fuadi yang merupakan seorang jamaah shiddiqiyyah dari Purbalingga sekaligus reseller Produk sehat tentrem menceritakan bahwa di tahun ini Kabupaten Purbalingga menerima bantuan program Rumah Syukur.
"Purbalingga adalah salah satu penerima manfaat dari program rumah syukur. Salah satu warga yang menerima ialah pak solichun warga Desa Lamongan Kecamatan Kaligondang" Jelas roofi.
lebih lanjut roofi menjelaskan. Pembangunan/renovasi rumah milik bapak solichun dimulai sejak 22 juni 2024 dan di prediksi selesai pada tanggal 17 Agustus 2024.
"Pembangunan rumah tersebut di prediksi selesai serentak pada tanggal 17 Agustus 2024 yang bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia." Imbuh roofi.
Selain itu roofi menjelaskan, terkait program Rumah Syukur Kemerdekaan Indonesia Layak Huni Shiddiqiyyah berjalan sudah cukup lama dari tahun 2002 dengan total anggaran 89 Milyar.
"Jumlah rumah yang sudah di bangun dan di renovasi berjumlah kurang lebih 1.890 rumah." Jelasnya lagi.
Sebelum menutup obrolan, roofi berharap produk sehat tentrem semakin mendunia agar banyak masyarakat yang terbantu dengan program yang di buat oleh sehat tentrem salah satunya program Rumah Syukur.