Sering merasa khawatir jika melihat anak suka memukul? Kadang terpikir juga ya jika anak yang suka memukul berarti punya permasalahan psikologis lain. Sebagai guru di sekolah juga saya sering merasa kesal melihat anak yang suka enteng saja memukul teman lainnya. Padahal balita yang suka memukul itu bukan berarti orang tua yang salah dalam mengasuh dan mendidiknya loh. Dan bukan berarti juga bahwa kelak ketika ia besar akan menjadi orang yang suka membully orang lain. Namun sebagai orang tua dan pendidik tentunya kita harus memperhatikan tentang hal ini juga.
KEMBALI KE ARTIKEL