Berita kebakaran pasar tentu sudah sering kita dengar. Tapi kebakaran yang terjadi di Pasar Waru, Semarang, ini agak tragis dan ironis. Kebakaran terjadi dua kali dalam jangka waktu kurang dari sebulan. Kebakaran pertama pada 20 Mei 2011 dan kebakaran kedua 11 Juni 2011 lalu. Ironisnya saat diperiksa kembali ternyata belasan alat pemadaman api ringan (APAR) di kantor pasar tersebut masih utuh pada tempatnya. Kepala Pasar , yang akhirnya dicopot dari jabatannya, mengakui bahwa petugas pasar tidak ada yang menggunakan alat tersebut karena panik. Masih bersyukur karena tidak ada korban jiwa dalam dua kali kebakaran tersebut.
KEMBALI KE ARTIKEL