Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Izinkan Aku Bersyair

30 Desember 2011   20:22 Diperbarui: 25 Juni 2015   21:33 66 0
izinkan aku bersyair kembali
dan hidup lagi seperti tak pernah mati

demi Tuhanku yang telah menciptakan waktu
-penyembunyi sajak-sajakku-,
aku bersedia menukar seribu gadisku untuk satu huruf yang menceraikanku,
: kembali
tidur dalam selimutku
dan melahirkan huruf-huruf kecil yang mewarisi nama belakangku

izinkan kubersyair kembali,
atas nama setetes rindu yang menyamudera di jiwaku

hampa itu pahit yang mencabik-cabik kenangan.
gelap lagi menyiksa

izinkan aku bersyair
dan hidup seperti tak pernah mati

Nino Zulfikar
Jakarta, Hari Akhir 2011

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun