Fosfor (P) termasuk salah satu unsur kehidupan yang paling esensial dan tersebar luas di alam. Fosfor memiliki beberapa bentuk alotrop yaitu putih, merah, ungu, dan hitam. Fosfor putih (P4) secara alami teroksidasi menjadi fosfor pentoksida (P4O10) ketika terkena udara, yang terhidrolisis dalam air membentuk asam fosfat (H3PO4), yang berpotensi korosif dan menyebabkan kerusakan atau cidera kimia pada jaringan. Fosfor putih terbakar secara spontan ketika suhu melebihi 34C, sehingga fosfor yang melekat pada pakaian atau kulit sering menyebabkan luka bakar akibat panas. Luka bakar yang disebabkan oleh fosfor putih sangat berbeda dengan luka bakar panas lainnya. Luka bakar ini biasanya disebabkan oleh tembakan granat, kecelakaan kembang api, dan kecelakaan pabrik pertanian. Cedera yang ditimbulkan menggabungkan panasnya luka bakar kimia dengan sifat korosif asam fosfat, karena fosfor teroksidasi dan terhidrasi di dalam jaringan.
KEMBALI KE ARTIKEL