Mohon tunggu...
KOMENTAR
Nature Pilihan

Langkah TaPe uLi Wujudkan Lingkungan dan Hidup Lebih Sehat

11 Oktober 2021   10:25 Diperbarui: 11 Oktober 2021   11:43 388 13
Sosok perempuan ini bernama Madya Harmeka, S.Pd.I. Pendiri komunitas TaPe uLi atau Tangan Peduli Lingkungan. Selain aktif sebagai pegiat lingkungan, ia juga pembina PKK RW Permata Depok. Ya, ia adalah istri dari Ketua RW 007 di kompleks saya tinggal.

Komunitas ini didirikan pada 19 Februari 2013 dan menjadi wadah berkumpulnya masyarakat yang peduli terhadap permasalahan lingkungan, khususnya pengelolaan sampah.  

Madya terpikirkan membentuk komunitas ini berawal saat ia membaca satu artikel mengenai global warming. Dalam artikel yang dibacanya itu disebutkan bercampurnya sampah organik dan anorganik akan menghasilkan senyawa metana.

Senyawa metana ini sama berbahayanya dengan senyawa karbondioksida. Dua senyawa yang dapat mengancam kehidupan makhluk hidup di bumi. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun