Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Waspada Penipuan Online Shop via Media Sosial

7 Agustus 2021   06:36 Diperbarui: 7 Agustus 2021   06:46 449 1
SEMARANG (07/08/2021) - Pesatnya perkembangan teknologi dan informasi telah merubah cara pandang masyarakat dalam memanfaatkannya. Majunya arus teknologi dianggap mampu memudahkan masyarakat dalam memperoleh informasi dari segala penjuru. Salah satu kemudahan yang diperoleh yaitu dalam berbelanja online. Berbelanja online dinilai sebagai salah satu cara berbelanja yang praktis, mudah dan efisien waktu. Namun, dibalik sisi positif tersebut tentu juga mendatangkan sisi negatiF yang menyebabkan kerugian pada masyarakat. Kemudahan berbelanja online ini sering kali dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab yang mencari keuntungan dengan cara melakukan penipuan. Penipuan ini yang dapat menimbulkan kerugian pada konsumen. Salah satu penyebab mengapa masyarakat dapat mengalami penipuan dalam belanja online yaitu kurangnya kehati-hatian konsumen sehingga mudah tergiur harga murah tanpa mengecek kredibilitas toko online. Maka dari itu, sebagai wujud solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut, mahasiswa Hubungan Internasional Undip mengusung program Edukasi Terkait Cybercrime Sebagai Antisipasi Tindak Kejahatan Keuangan dalam Masyarakat pada program KKN.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun