Grup musik ini awal mulanya beranggotakan 6 orang yaitu Bhaskara Putra alias Hindia (vokalis & synthesizer), Natasha Udu (vokalis), Tristan Juliano (keyboardist), Rayhan Noor (gitaris & vokalis), Wisnu Ikhsantama (bassist), dan Enrico Octaviano (drummer). Namun, pada bulan Desember 2022, Wisnu Ikhsantama resmi menunaikan hak dan kewajiban yang terakhir sebagai anggota Lomba Sihir karena alasan satu dan lain hal. Terlepas dari itu, Lomba Sihir tetap menjunjung kepercayaan diri yang lebih terkait musik mereka.
Â
Kelima anggota grup ini diketahui memiliki karakteristik yang berbeda-beda, namun berhasil membentuk sebuah kesatuan yang sempurna. Alunan instrument yang dimainkan dengan ciri khas unik, secara sempurna diisi dengan suara Udu dan Bhaskara yang kharismatik, karya-karya Lomba Sihir patut didengarkan oleh generasi saat ini. Lagu-lagu yang disajikan berisi curhatan cobaan untuk tumbuh dan bertahan di Jakarta yang dikemas secara puitis.
Terlahir sebagai band yang menceritakan lagu tentang pahitnya kenyataan dan suka cita hidup para pemuda di Ibu Kota Jakarta, Lomba Sihir menciptakan musik yang memberikan banyak cerita dalam pembuatannya maupun cerita baru bagi pendengar ketika mendengar karya pada album pertama "Selamat Datang di Ujung Dunia".
Lagu ciptaan Lomba Sihir menceritakan kisah yang ada di Jakarta, karena semua personilnya merasakan hal yang sama. Tumbuh kembang merasakan pahit manisnya hidup di kota besar sampai sekarang siap untuk mengarungi dunia lebih luas. Jadi, enggak jarang dalam lagunya ada nama daerah di Jakarta atau kejadian tak terlupakan yang terjadi di Ibu Kota.