Transformasi dalam berbagai bidang kehidupan sudah kita rasakan di zaman 5.0 ini. Tentu transformasi ini bukan tanpa tujuan. Transformasi banyak digerakkan oleh para pemimpin dan juga elit bangsa untuk kemajuan negara dan kehidupan dunia modern ke depannya. Digitalisasi ini diharapkan bisa masuk ke segala aspek bidang kehidupan baik dalam ideologi, politik, ekonomi, sosial, dan budaya. Pendidikan juga menjadi hal yang fundamental untuk tersentuh dalam digitalisasi. Sebab proses digitalisasi juga lahir dari proses pendidikan dan pembelajaran baik secara langsung atau tidak langsung. Bagi kami (atau kita) sebagai generasi Z, digitalisasi tidak lagi asing bagi kita. Begitu lahir, perkembangan pesat teknologi sudah sangat massif, bahkan geraknya selama dua dekade terakhir ini menjadi sangat gencar. Berbagai teknologi sudah bisa kita nikmati sekarang. Tentu teknologi ini bertujuan untuk membawa manfaat bagi hidup kita sehari-hari terutama terkait alasan praktis, cepat, dan efisien.
KEMBALI KE ARTIKEL