Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Mahasiswa UNDIP Memetakan Penggunaan Lahan dan Fasilitas Umum di Desa Gondang

10 Februari 2022   21:56 Diperbarui: 10 Februari 2022   22:22 310 0
Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan - Mahasiswa UNDIP melalui kegiatan KKN membuat peta penggunaan lahan dan fasilitas umum Desa Gondang, Kecamatan Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan. Peta tersebut juga dilengkapi dengan batas-batas wilayah RT di Desa Gondang. Dengan dimilikinya peta desa yang menampilkan informasi geospasial maka aparat desa dapat mengidentifikasi dan inventarisasi potensi atau aset desa sebagai langkah awal untuk perencanaan pemberdayaan potensi yang dimiliki desa. Selain itu, dengan peta desa, dapat diketahui pula hal-hal yang dapat menjadi kendala dalam upaya pemberdayaan potensi tersebut, sehingga dapat dilakukan langkah penyelesaiannya. Desa seringkali tidak mengetahui secara pasti batas wilayahnya. Padahal batas wilayah antar desa bersebelahan merupakan langkah awal untuk mengidentifikasi dan inventarisasi aset yang dimiliki.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun