Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Deja Vu

29 Desember 2019   13:30 Diperbarui: 29 Desember 2019   13:33 15 2
merasa pernah melewati jalan ini
bukan berarti membuatku tahu dimana,
kapan itu mengalamiku?

merasa pernah melihatmu sebelum ini
bukan berarti menjadikanku ingat siapa dirimu bagiku?
mengenai apakah itu?

lapisan-lapisan waktu menyembunyikan misteri dan kerahasiaan
menyisakan dimensi-dimensi ingatan
mengkotak-kotakkan ruang perputaran
langkah kisah dan peran-peran
alur dan penokohan
menyampaikan pesan-pesan

berpendar-pendar ungu
lapisan diri terhadap semesta
berkisah rindu

deja vu

(Banyuwangi, Senin 08 Desember 2008, 1001 Puisi Nadya Nadine).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun