Sebelum Mendikbudristek meluncurkan Semarak Merdeka Belajar Episode 17 tentang revitalisasi bahasa daerah berbasis sekolah dan komunitas tutur, perguruan tinggi telah melakukan pemberdayaan bahasa-bahasa daerah melalui riset/penelitian. Salah satunya, Program Studi Sastra Indonesia FIB Universitas Andalas rutin melakukan praktik penelitian bahasa-bahasa daerah tiap tahunnya. Mahasiswa Sastra Indonesia Universitas Andalas melakukan penelitian sederhana bunyi-bunyi bahasa daerah yang unik sebagai tugas akhir mata kuliah fonologi.Â
KEMBALI KE ARTIKEL