Konsep diri merupakan pandangan dan evaluasi individu terhadap dirinya sendiri dan mencakup berbagai aspek seperti aspek fisik, psikologis, sosial, dan emosional. konsep diri adalah gambaran keseluruhan yang dimiliki seseorang tentang dirinya, hal ini termasuk menilai keyakinan, perasaan, karakteristik dan kemampuan individu. Jenis-jenis dan aspek konsep diri yaitu Diri Fisik : Persepsi individu terhadap kondisi fisiknya, termasuk penampilan dan kesehatan, Diri sosial : Bagaimana individu memandang peran dalam interaksi sosial dan hubungan dengan orang lain, dan Diri emosional : Perasaan seseorang terhadap dirinya sendiri, seperti harga diri dan kepuasaan hidup.Â