Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

APE dan Ruang Lingkupnya bagi Anak Usia Dini

13 September 2021   14:43 Diperbarui: 13 September 2021   14:45 675 4
Alat Permainan Edukatif atau biasa disebut dengan APE, sebagian orang pasti tidak asing dengan kata ini Dan mungkin yang tidak asing sama sekali dengan kata ini adalah seorang pengajar karena APE ini merupakan alat bantu yang sangat membantu bagi para pengajar terutama seorang guru Anak Usia Dini karena dengan adanya APE mempermudah seorang guru untuk mengasah kemampuan kemampuan anak seperti kemampuan social emotional anak, kemampuan bahasa anak, kemampuan motorik anak Dan kemampuan- kemampuan lain anak yang harus dikembangkan sejak dini sesuai dengan usianya. Apa sih arti dari APE itu sendiri? Jadi Permainan Edukatif adalah Permainan yang memiliki unsur mendidik yang didapatkan dari sesuatu yang ada dan  melekat serta menjadi bagian dari permainan itu sendiri. Ada beberapa ahli atau ilmuwan yang menyebutkan pengertian dari alat permainan Edukatif diantaranya: Menurut Tedjasaputra  "Alat Permainan Edukatif merupakan alat yang dirancang khusus untuk kepentingan pendidikan. Alat sebagai media pembelajaran anak dalam memperoleh pengetahuan dan pengalaman". Depdiknas Dikjen PIAUD (2007) menjelaskan bahwa APE merupakan sarana atau peralatan untuk bermain yang mengandung seluruh kemampuan anak. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun