Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Fenomena "Quarter-Life Crisis" di Kalangan Mahasiswa: Bagaimana Menghadapinya?

30 Oktober 2024   23:56 Diperbarui: 31 Oktober 2024   00:11 55 1
Dalam beberapa tahun terakhir, istilah Quarter-Life Crisis semakin sering terdengar di kalangan mahasiswa dan anak muda. Fenomena ini merujuk pada perasaan kebingungan, keraguan, dan ketidakpastian yang dialami seseorang di awal usia dewasa, terutama terkait dengan masa depan, karier, dan pencapaian hidup. Pada tahap ini, banyak mahasiswa yang merasa tersesat di antara harapan pribadi, ekspektasi keluarga, dan tekanan sosial, hingga akhirnya mempertanyakan arah hidup mereka. Fenomena ini sering kali dipicu oleh perasaan cemas akan masa depan. Mahasiswa yang hampir lulus misalnya, mulai menghadapi pertanyaan serius seperti, "Apa yang ingin saya lakukan setelah lulus?" atau "Apakah jurusan yang saya pilih ini benar-benar cocok dengan minat saya?" Ketika jawaban terhadap pertanyaan-pertanyaan ini tidak segera ditemukan, muncul rasa cemas dan takut akan pilihan yang salah.

Mengapa Quarter-Life Crisis Terjadi pada Mahasiswa?
Ada beberapa faktor yang menyebabkan hal tersebut pada mahasiswa. Salah satunya adalah ketidakpastian dalam memilih karier. Di tengah persaingan yang semakin ketat, mahasiswa merasa perlu untuk mencapai hal-hal besar secepat mungkin, sehingga ketika gagal memenuhi ekspektasi, mereka merasa cemas dan gagal. Perasaan ini juga sering diperparah oleh ekspektasi masyarakat yang menganggap bahwa mahasiswa harus sukses dalam segala aspek akademik, sosial, dan finansial. Tekanan dari lingkungan sosial, terutama melalui media sosial. Media sosial sering kali memperlihatkan kesuksesan orang lain secara instan, yang tanpa disadari membuat mahasiswa merasa tertinggal jika mereka belum mencapai hal yang sama. Perbandingan ini menciptakan tekanan dan harapan tidak realistis, sehingga mudah bagi mahasiswa untuk merasa minder.

Ada beberapa langkah untuk menghadapinya yaitu :

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun