Mohon tunggu...
KOMENTAR
Bola Pilihan

Lazio Vs Sampdoria 1-0, Gol Tunggal Alberto Bawa Le Aquile Menang

28 Februari 2023   08:01 Diperbarui: 28 Februari 2023   08:14 301 3
Lazio berhasil meraih kemenangan saat menjamu tamunya, Sampdoria dalam lanjuta Liga Italia 2022/2023. Le Aquile menang tipis 1-0 atas Sampdoria.

Pertandingan Lazio vs Sampdoria berlangsung di Stadion Olimpico, Selasa (28/2) dini hari WIB. Gol tunggal Luis Alberto pada menit ke-80 membuat Lazio meraih poin penuh sehingga berada di peringkat 4 klasemen sementara Liga Italia.

Sedangkan Sampdoria berada di zona merah posisi ke-19 dengan hanya mengantongi 11 poin.

Lazio tampil percaya diri dan meyakinkan sejak awal pertandingan. Serangan demi serangan dilancarkan untuk mencari celah membuat gol. Beberapa kali peluang tercipta namun belum ada yang berbuah gol.

Seperti peluang didapatkan Pedro pada menit ke-19. Namun tembakannya melemah setelah membentur bek lawan sehingga bola masih mudah diatasi kiper Sampdoria, Emil Audero.

Peluang lain Lazio kembali tercipta pada menit ke-21 lewat Ciro Immobile. Berawal sepak pojok Luis Alberto bisa disundul Sergej Milinkovic-Savic mengarah ke Immobile yang gagal menyambar bola ke gawang Sampdoria.

Sampdoria merespon dan menciptakan peluang pada menit ke-29. Umpan Manolo Gabbiadini gagal dituntaskan Harry Winks setelah bola membentur bek Lazio.

Lazio mendapatkan peluang emas pada menit ke-40. Felipe Anderson melepaskan tembakan usai memanfaatkan umpan Pedro, tapi bola bisa ditepis Emil Audero dan bergulir ke sisi kiri gawang.

Pedro datang menyambar tapi bola membentur tiang sehingga hanya melewati gawang bergerak ke sisi kanan yang langsung disambar Immobile namun tembakannya melambung di atas mistar. Babak pertama Lazio dan Sampdoria belum berhasil mencetak gol hingga turun minum.

Di babak kedua, tuan rumah lebih meningkatkan serangan dan terus menekan tim tamu. Mereka terus berusaha keras untuk membuat keunggulan, tapi belum membuahkan hasil.

Sampdoria justru lebih dulu memperoleh peluang apik pada menit ke-52. Manolo Gabbiadini melepaskan tembakan kaki kiri tapi bola masih mudah diamankan kiper Lazio, Ivan Provedel.

Peluang lain diperoleh Sampdoria lewat Gabbiadini pada menit ke-53. Namun sundulannya masih melebar di sisi kiri gawang Lazio.

Lazio menciptakan peluang pada menit ke-60. Sebuah serangan dari sisi kiri hasil kerja sama Luis Alberto, Adam Marusic dan Mattia Zaccagni.

Zaccagni mengirimkan umpan terobosan kepada Marusic yang menembus ke kotak penalti Sampdoria lalu menyodorkan bola pendek kepada Immobile yang langsung melepaskan tembakan ke gawang. Namun tembakannya masih melambung.

Pada menit ke-68 Lazio punya peluang, namun tembakan Marusic hanya melebar di sisi gawang Sampdoria. Begitu juga dengan tembakan Anderson pada menit ke-74, bola berhasil dihalau kiper Sampdoria.

Lazio akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-80. Alberto melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, bola meluncur ke sudut kanan atas gawang yang tak kuasa dijangkau kiper Samdoria. Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Lazio sekaligus mengakhiri laga.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun