Jika sore tiba, para wisatawan mulai keluarga hingga para anak muda berdatangan menggunakan kendaraan melewati sepanjang jalan pantai ini. Semakin sore menjelang matahari terbenam lokasi ini semakin banyak dipadati pengunjung.
Pantai yang berjarak tempuh 30 menit dari pusat Kota Banda Aceh ini mungkin tidak setenar pantai-pantai indah lainnya yang ada di Aceh. Namun, suasana sore di lokasi ini begitu berbeda dengan tempat wisata lainnya.
Di pesisir pantai yang berhadapan langsung dengan Samudera Hindia ini terdapat batu-batu pemecah ombak yang sering digunakan pengunjung untuk nongkrong, memancing dan berswafoto dengan latar belakang Pulau Sabang dan Pulau Aceh.