Indonesia membuka keunggulan lebih dulu lewat tembakan Ragnar Oratmangoen pada menit ke-19. Bola sempat sedikit berubah arah setelah mengenai Sandy Walsh, namun AFC mencatat gol tersebut atas nama Ragnar. Meski demikian, Ragnar menunjukkan sikap rendah hati dengan tidak mengklaim gol tersebut sepenuhnya miliknya.
Sebaliknya, Ragnar menyatakan gol tersebut merupakan hasil kerja sama dengan Sandy Walsh. Ia mengekspresikan rasa bahagianya dengan menulis di media sosial, "Senang dengan gol yang kami cetak dan meraih satu poin di Arab Saudi! Menyala, Abangku" sambil menyertakan emoji hati dan api yang melambangkan cinta dan semangat.
Dari tiga foto yang diunggah Ragnar, salah satu gambar terakhir yang memperlihatkan pose Sandy Walsh justru semakin menguatkan klaim bahwa gol tersebut sah atas nama Ragnar.
Meski begitu, Ragnar dengan rendah hati menyerahkan penilaian kepada publik. Ia menulis, "Silakan kalian yang menentukan siapa pencetak gol sebenarnya." Unggahan tersebut langsung memicu beragam reaksi dari netizen. Namun, mayoritas warganet tetap menilai gol itu sah milik Ragnar.
Hasil imbang ini menjadi modal penting bagi Indonesia dalam upayanya untuk lolos ke putaran berikutnya. Tim Merah Putih saat ini menempati peringkat keempat dengan perolehan satu poin.
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Australia pada pertandingan kedua Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa (10/9).