Diawal tahun 2013 pun demikian yakni tanggal 4-5 januari 2013 lima terduga teroris ditembak mati diwilayah hukum Dompu dan Bima. Dua orang tertembak dijalanan karena menurut polisi melakukan perlawanan saat hendak ditangkap.
Sedangkan tiga orang lainya tertembak disebuah kebun kacang milik warga melalui operasi malam hingga subuh dini hari. Dari lima tersangka dua diantaranya merupakan warga Poso yakni Andi Brekele dan Roy. Dua lainya adalah warga Bima yakni Bahtiar dan Anas sedangkan satu lainya adalah seorang pemuda warga Dompu berprofesi pelayan bakso yakni Eja.
Diawal tahun yang sama juga dua terduga teroris di Makasar juga tertembak mati oleh Densus 88. Melihat fenomena itu terjadi peningkatan eksklasi teror pada awal tahun. Densuspun tidak ingin membiarkan eksklasi itu berkembang menjadi sebuah potensi ancaman bagi kesatuan NKRI. Bravo buat densus, karena itu baru terduga kita juga berharap tidak terjadi salah tembak.