Makanan manis telah menjadi komponen penting dalam kehidupan sehari-hari. Rasa manis merupakan rasa pertama yang dikenal manusia sejak bayi. Secara alami, manusia cenderung menyukai rasa manis karena merupakan sumber energi alami yang dapat ditemukan pada buah-buahan dan makanan alami lainnya. Rasa manis juga dianggap menyenangkan di lidah yang membuat makanan manis menjadi pilihan yang sulit untuk ditolak. Tidak hanya memanjakan lidah, makanan manis juga memiliki peran psikologis. Berdasarkan penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan manis dapat memicu pelepasan endorfin, yaitu hormon kebahagiaan yang dapat meningkatkan mood. Itulah sebabnya, banyak orang merasa terdorong untuk mengonsumsi makanan manis saat sedang stres. Makanan manis sering dianggap sebagai "comfort food” yaitu makanan yang memberikan rasa kenyamanan dan kebahagiaan.
KEMBALI KE ARTIKEL