Hari sabtu, seperti biasanya mata kuliah olympisme menanti, tapi walaupun itu hari dimana para mahasasiswa lain libur dan santai, anak FMIPA berbeda khususnya PMR selalu bersemangat dengan materi baru olympism yang dibimbing oleh om jay. Pertemuan kali ini adalah pertemuan kelima, dimulai dengan pemutaran video clip music dari group music anak-anak yang telah trend, seperti kita ketahui mulai dari lagu sampai pakaian tidak mencerminkan jati diri mereka sebagai anak-anak, mereka sudah bertingkah laku layaknya orang dewasa,om jay memutarkan ini bukan karena untuk hiburan semata namun, menyadarkan kita sebagai calon pendidik untuk mendidik murid-murid kita agar tidak jatuh kedalam lubang negative globalisasi, baru kit masuk materi dengan judul “Olympisme sebagai wahana memahami budaya bangsa”. bangsa-bangsa di dunia memiliki kebudayaan beragam, sebagai contoh dalam penyelenggaran olympiade sebagai tua rumah mereka wajib menyuguhksn yang terbaik dalam opening maupun closing ceremony, unsure budaya sangat kental terasa.