Bolehkah aku berbaring sejenak,
Memejamkan mata dan menghela nafas,
Supaya aku bisa kuat dalam menghadapi skenario- Mu.
Tuhan... Kata-Mu dunia ini penuh tipu daya,
Bolehkah aku minta satu permintaan,
Engkau tau, aku adalah makhluk yang lemah,
Mohon Ampunilah segala ke khilafan dan dosa-dosaku.
Tuhan... Engkaulah yang mengendalikan waktu,
Bolehkah Engkau panjangkan umur orang tuaku,
Aku ingin membahagiakan mereka,
Sebelum takdir kematian yang sudah engkau tetapkan itu tiba.
Tuhan... Engkau suruh aku berfikir,
Mengapa Teka-tekimu susah ku tebak,
Keinginan ku tak sesuai dengan Skenario-Mu,
Cita-cita ku juga kadang tak sesuai Harapan-Mu.
Tuhan... Aku jujur padamu,
Sekarang aku merasa jauh darimu,
Bolehkah Engkau berikan rasa cinta dihatiku untuk-Mu,
Hingga aku tak bisa jauh dari-Mu.
Tuhan... Aku selalu ingin menyerah,
Tapi aku juga selalu ingat Janjimu,
Engkau tidak akan memberikan ujian melebihi batas kemampuan ku,
Itulah yang membuatku kuat sampai detik ini.