Sabet juara 1 mewakili Kecamatan Puri di tingkat Kabupaten Mojokerto. Dalam Festival Hadrah Kabupaten Mojokerto, tim hadrah "Darussalam" menorehkan prestasi pertamanya dengan memenangkan perlombaan yang diadakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Bagian Kesra dalam rangka hari jadi Kabupaten Mojokerto ke - 731 tahun 2024 di pendopo Kabupaten Mojokerto. Dengan semangat, yakin dan tekad bulat, tim Hadrah "Darussalam" menampilkan kepiawaian dan kekompakan mereka dalam menghadirkan penampilan yang memukau dan memikat hati para juri serta penonton. Mereka berhasil memadukan harmoni lantunan sholawat, kekhusyukan dalam penghayatan spiritualitas.
KEMBALI KE ARTIKEL