Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Edukasi Jamban Sehat di Desa Murung Raya Kecamatan Bakumpai Kabupaten Barito Kuala

3 September 2022   11:31 Diperbarui: 3 September 2022   11:34 380 5
Banjarmasin 2022- Saat ini permasalahan terkait kesehatan di Indonesia masih banyak ditandai dengan tingginya angka kesakitan dan kematian yang disebabkan oleh penyakit yang disebabkan oleh faktor pencemaran lingkungan. Kondisi ini banyak terjadi di berbagai daerah, baik pedesaan maupun perkotaan. Penyakit yang ditularkan melalui air, terutama penyakit diare dan penyakit kulit masih menjadi masalah kesehatan yang belum dapat dituntaskan. Aspek fisiologis masyarakat terhadap penggunaan jamban sehat merupakan bagian dari kebutuhan keluarga. Jamban sehat dirancang untuk menangani kotoran manusia dan tersedia dalam berbagai bentuk termasuk gooseneck atau leher angsa, cemplung, bor dan plengsengan. Sarana sanitasi buang air yang paling mendasar terkait kualitas lingkungan adalah terkait fasilitas dan jenis penampungan tinja atau tangki septik yang dipakai.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun