Naiknya BBM membuat para supir angkutan juga akan segera menaikkan tarif angkotnya yang dulunya hanya Rp.5000 rupiah untuk orang dewasa, nantinya akan menjadi Rp.7000 Rupiah.
Namun bagi para anak sekolah dan mahasiswa itu tarif angkotnya tidak mengalami kenaikan hanya Rp.3000 Rupiah.
Kepala Dinas Perhubungan Parepare, Iskandar Nusu, mengatakan," jadi terkait dengan tarif angkutan umum di kota parepare jadi kami telah melaksanakn pertemuan pihak organda yang mana hasil rapat tersebut mereka mengusulkan tarif kenaikan angkot".
"Yaitu dari Rp.5000 rupiah menjadi Rp.7000 rupiah, Kemudain untuk pelajar tetap Rp.3000 Rupiah", lanjutnya.
"Dengan naiknya tarif angkotnya agar para supir supir dapat memberikan kenyamanan bagi pengguna angkutan umum ini", Harap Kadis Perhubungan.