Pengamat sepak bola Indonesia, Tommy Welly atau yang lebih dikenal dengan Bung Towel, kembali menjadi sorotan setelah melontarkan sindiran pedas kepada mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY), melalui Instagram. Meskipun STY telah resmi dipecat oleh PSSI pada 6 Januari 2025, Bung Towel tetap aktif mengkritik dan menyindirnya di media sosial. Salah satu unggahannya yang viral menunjukkan Bung Towel mengomentari video STY dengan kalimat "Memang cocoknya jualan" yang langsung memicu reaksi keras dari warganet dan Jeong Seok-seo (Jeje), penerjemah sekaligus orang dekat STY. Peristiwa ini pun semakin memperkeruh perdebatan di kalangan pecinta sepak bola Indonesia.
KEMBALI KE ARTIKEL